Sabtu, 06 April 2013

BBM Langka dan Solusi Mengatasinya

BBM yang artinya Bahan Bakar Minyak yang di pergunakan untuk mesin yang membutuhkan minyak sebagai energi. Saat ini di Indonesia mulai banyak daerah yang sulit mendapatkan premium. Kesulitan ini dikarenakan pemerintah mulai membatasi BBM bersubsidi untuk menekan angka kerugian negara. Cukup bagus asalkan uangnya tepat sasaran. Artinya di gunakan pada tempat dan waktu yang tepat. Seperti membantu para nelayan yang membutuhkan solar dengan tidak mengurangi stok. Membantu kendaraan transportasi umum. Saat ini banyak transportasi umum yang mulai sepi peminat. Seperti di daerah Jawa transportasi umum antar wilayah yang dahulunya ramai sekarang mereka sudah menggunakan kendaraan pribadi. Kembali ke BBM yang nyatanya sampai saat ini pemerintah kesulitan untuk menekan angka penggunaan BBM. Sudah saatnya energi panas matahari di kembangkan. Sehingga penggunaan minyak bumi pun tidak terlalu besar. Mari kita berhemat. Akan ada banyak jiwa yang terbantu dari anda berhemat. Kurangi penggunaan energi yang tidak bermanfaat bahkan merugikan orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar